• 16 jam yang lalu
BOJONEGORO, KOMPAS.TV - Enam warga negara Indonesia yang sedang melakukan ibadah umrah tewas dalam kecelakaan bus di Arab Saudi.

Kementerian Luar Negeri RI Jumat (21/03) pagi, menginformasikan telah terjadi kecelakaan bus di Wadi Qudaid atau Jalan Raya Antara Madinah ke Mekkah atau sekitar 150 km dari Kota Jeddah pada Kamis (20/03) siang kemarin waktu setempat.

Bus rombongan jemaah umrah mengalami tabrakan hingga menyebabkan bus terbalik dan terbakar.

Direktur Perlindungan WNI Kemenlu, Judha Nugraha menyatakan total WNI jemaah umroh yang menjadi korban dalam kecelakaan bus itu adalah 20 orang.

Enam WNI meninggal dunia dan 14 orang lainnya yang terluka dirawat di salah satu di RS Arab Saudi.

Dua anggota jemaah umrah asal Bojonegoro yang meninggal dunia dalam kecelakaan bus di kawasan Wadi Qudaid Jeddah adalah Eny Soedarwati, Warga Desa Sobontoro Kecamatan Balen Anggota DPRD Komisi B dari Fraksi PKB, Bojonegoro dan Dian Novita, Wakil Direktur RS Islam Muhamadiah Sumberjo, Bojonegoro.

Wakil Bupati Bojonegoro Nurul Azizah membenarkan dua warganya menjadi korban kecelakaan rombongan jemaah umrah di Jeddah.

Dan menyampaikan belasungkawan kepada dua keluarga di rumah duka.

Almahumah Enny Soedarwati, anggota DPRD Komisi B Fraksi PKB dikenal sebagai orang baik di DPRD dan lingkungan Pemkab Bojonegoro.

Baca Juga Bus WNI Jemaah Umrah Terbakar di Arab Saudi, KJRI Akan Ganti Dokumen Perjalanan Korban Selamat di https://www.kompas.tv/internasional/582121/bus-wni-jemaah-umrah-terbakar-di-arab-saudi-kjri-akan-ganti-dokumen-perjalanan-korban-selamat

#kecelakaanbus #busumrah #arabsaudi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/internasional/582140/laka-bus-umrah-di-jeddah-begini-situasi-rumah-duka-2-warga-bojonegoro-yang-jadi-korban

Dianjurkan