• 6 jam yang lalu
KOMPAS.TV - Real Madrid akhirnya memecah kebuntuan di menit ke-41 lewat sepakan voli Luka Modric dari luar kotak penalti.

Gol tersebut membawa Los Blancos unggul 1-0 hingga turun minum.

Di babak kedua, tekanan Real Madrid semakin intens.

Upaya mereka berbuah hasil di menit ke-83 ketika Vinicius Junior mencetak gol kedua usai bekerja sama dengan Kylian Mbapp.

Kemenangan 2-0 ini membuat pasukan Carlo Ancelotti mengoleksi 54 poin, menempati peringkat kedua klasemen sementara.

Madrid kini menempel ketat Barcelona, yang hanya unggul produktivitas gol.

Baca Juga Serie A Italia 2024-2025: Hellas Verona Menang 1-0 atas Fiorentina di https://www.kompas.tv/olahraga/576205/serie-a-italia-2024-2025-hellas-verona-menang-1-0-atas-fiorentina



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/olahraga/576207/la-liga-spanyol-2024-2025-real-madrid-menang-2-0-atas-girona

Dianjurkan