• kemarin
JAKARTA, KOMPAS.TV - Puting beliung menerjang permukiman padat penduduk di Koja, Jakarta Utara, pada Sabtu (22/3/2025) dini hari.

Sebanyak 25 rumah mengalami kerusakan dan sebuah warung tertimpa tembok.

Inilah rekaman amatir warga saat puting beliung yang begitu kencang menerjang di RT 07 RW 01, Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara.

Kencangnya embusan angin juga membuat sejumlah kendaraan warga yang berada di parkiran umum tertimpa asbes dan baja ringan.

Meski tak ada korban, namun sebanyak 25 rumah dan 8 kendaraan warga alami kerusakan.

Baca Juga Peringatan Dini: Masyarakat Lebak Diminta Waspada Cuaca Ekstrem dan Bencana Hidrometeorologi di https://www.kompas.tv/regional/581340/peringatan-dini-masyarakat-lebak-diminta-waspada-cuaca-ekstrem-dan-bencana-hidrometeorologi

#putingbeliung #bencanaalam #jakarta

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/582360/puting-beliung-melanda-koja-jakut-25-rumah-dan-8-kendaraan-warga-rusak

Dianjurkan