• kemarin dulu
GUNUNGKIDUL, KOMPAS.TV - Setelah menunggu cukup lama, program Makan Bergizi Gratis (MBG) akhirnya diluncurkan di kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, Senin(17/2/2025). Kegiatan Makan Bergizi Gratis ini disambut gembira oleh siswa.

"Sangat senang sekali, karena baru kali ini saya mendapat makanan gratis. Saya katering biasanya, saya kalau hari ini sangat antusias untuk memakan makanan gratis," kata Zaul Ardiansah, siswa.

Pada pelaksanaan awal program MBG kali ini menyasar sebanyak 1.151 siswa, dari SD Negeri 1 Wonosari dan SMP Negeri 1 Wonosari, yang penuhi dari dua dapur sehat yakni di Kodim 0730 Gunungkidul, dan di Kapanewon Tepus. Satu dapur sehat memiliki kapasitas produksi sekitar 3.000 paket per hari.

"Ini yang kita tunggu-tunggu ya, prasarana, sarananya sudah kita lengkapi, sehingga apa yang dicita-citakan, yang menjadi sebuah harapan visi-misi pemerintah mulai hari ini akan kita laksanakan di Kabupaten Gunungkidul," ujar Sunaryanta, Bupati Gunungkidul.

Kabupaten Gunungkidul masih membutuhkan 40 dapur sehat untuk melayani sekitar 120.000 siswa sebagai penerima program Makan Bergizi Gratis.

"Untuk seluruh Kabupaten Gunungkidul tadi disampaikan dari rekan forkopimda kurang lebih hampir ada 40-an dapur yang akan melayani untuk siswa, karena siswa di Gunungkidul ini kurang lebih jumlahnya hampir 120.000," ujar Letkol Infantri Roni Hermawan, Dandim 0730 Gunungkidul.

Meski belum optimal, namun, pelaksanaan program MBG di Kabupaten Gunungkidul akan terus dievaluasi, agar berjalan sesuai rencana.

#makanbergizigratis #gunungkidul #mbg

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/575185/makan-bergizi-gratis-perdana-disambut-antusias-siswa

Dianjurkan